2 Cara Screenshot Samsung A7 Mudah tanpa Aplikasi Tambahan
Sebagai salah satu lini smartphone high-end, Samsung A7 merupakan salah satu seri yang banyak diminati oleh banyak pengguna setia Samsung. Selain memiliki desain simple namun elegan, daya pikat lain yang dihadirkan pihak Samsung adalah fitur dasar yang dimilikinya, salah satunya fitur yang membuat aktifitas mengambil screenshot Samsung A7 begitu mudah.
Seperti yang telah kita ketahui, fitur screenshot ini memang salah fitur dasar yang sering kita gunakan, entah itu untuk menyimpan informasi penting yang muncul di layar atau sekedar mengabadikan komentar-komentar netizen yang kadang-kadang konyol. Oleh karena kebiasaan itulah, Samsung memberikan kemudahan cara screenshot di smartphone seri tersebut.
Nah, buat kamu yang kebetulan menggunakan salah satu model dari seri Samsung A7, kita di sini akan memberikan tutorial mengenai bagaimana cara screenshot di HP Samsung ini, baik dengan menggunakan tombol fisik ataupun tanpa tombol. Satu hal yang pasti, beberapa cara screenshot Samsung A7 berikut ini tidak terlalu ribet karena tak memerlukan aplikasi screenshot tambahan yang harus diinstal terlebih dahulu.
Cara Screenshot Samsung A7 dengan Tombol
Cara pertama ini merupakan cara yang paling umum dan banyak diterapkan di berbagai smartphone, tak hanya Android tapi juga iPhone. Hanya dengan menekan kombinasi dari tombol fisik di smartphone, maka screenshot langsung terambil. Berikut cara screenshot Samsung A7 menggunakan tombol kombinasi:
- Pergi ke tampilan layar yang ingin kamu screenshot.
- Tekan tombol Power dan Home secara bersamaan selama beberapa detik hingga HP kamu memberikan respon kalau screenshot berhasil, bisa berupa kedipan di layar, suara jepretan, ataupun getaran.
Bagi kamu yang menggunakan Samsung A7 model 2018, kamu mungkin akan menemukan sedikit perbedaan dengan model-model Samsung A7 sebelumnya. Di model terbaru ini Samsung tidak lagi menghadirkan tombol home fisik sehingga cara screenshot Samsung A7 2018 dengan tombol juga sedikit berbeda, berikut langkahnya:
- Buka tampilan aplikasi atau layar aktif yang ingin kamu ambil screenshot-nya.
- Tekan dan tahan selama beberapa detik tombol Power dan Volume Down (Vol -) secara bersamaan hingga muncul respon berupa gambar screenshot , getaran, ataupun suara jepretan shutter.
Setelah screenshot berhasil diambil, kamu hanya perlu menarik notification bar ke bawah dan akan menemukan thumbnail dari hasil screenshot tersebut. Kamu bisa edit, delete, atau share dengan tombol pintasan yang tersedia di bagian bawah thumbnail. Atau kalau kamu ingin melihatnya lebih lanjut, ketuk thumbnail tersebut.
Kalau kamu tak sengaja menggeser thumbnail hasil screenshot sehingga hilang dari notification bar, kamu masih bisa menemukan gambar screenshot tersebut di Gallery. Jadi buka aplikasi Gallery, pergi ke folder Pictures > Screenshots. Semua hasil screenshot akan tersimpan di folder tersebut.
Cara Screenshot Samsung A7 tanpa Tombol
Selain cara screenshot mudah dengan menggunakan tombol kombinasi di atas, masih ada cara lain yang bisa kamu gunakan untuk mengambil screenshot Samsung A7, yaitu dengan menggunakan fitur Gesture atau gerakan tangan.
Untuk mengetahui bagaimana cara screenshot Samsung A7 2018 tanpa tombol, ikuti langkah berikut ini. Cara ini juga bisa diterapkan di model Samsung A7 yang lainnya. Jadi bagi yang memiliki model 2018 ke bawah tetap bisa menggunakannya.
- Aktifkan dulu fitur gesturing yang ada pada Samsung A7 kamu dengan cara pergi ke Settings dan pilih menu Motion.
- Pada menu Motion tersebut akan ada beberapa pilihan dan cari Hand Motions lalu centang kotak pilihan Palm Swipe to Capture.
- Keluar dari pengaturan tersebut dan langsung buka tampilan layar aktif yang ingin kamu screenshot.
- Buka telapak tangan sehingga berbentuk menyerupai pisau dengan bagian jempol menghadap ke atas. Kemudian lakukan gerakan menyapu dari satu sisi layar ke sisi yang lainnya, bisa dari kanan ke kiri ataupun juga sebaliknya. Jika kurang jelas bisa lihat gambar di bawah.
- Kalau gerakan menyapu yang kamu lakukan benar, maka smartphone akan meresponnya dan muncul swipe animation yang menandakan kalau gambar screenshot telah berhasil disimpan.
Untuk cara melihat hasil screenshot tak berbeda jauh dengan cara pertama yang menggunakan tombol, yaitu bisa dengan menarik turun jendela notifikasi ataupun buka aplikasi Gallery lalu lihat di dalam folder Pictures > Screenshots.
Bagaimana? Mudah bukan 2 cara screenshot Samsung A7 di atas. Kamu bisa pilih cara mana yang menurut kamu terbaik, cara screenshot dengan tombol ataupun cara screenshot tanpa tombol. Keduanya tentu memiliki kelebihan masing-masing dan tinggal menyesuaikan saja. Tapi satu hal yang pasti, keduanya relatif sama-sama simpel karena tak memerlukan aplikasi screenshot pihak ketiga yang harus diunduh dan diintsal terlebih dahulu.