Deskripsi Ayam dalam Bahasa Inggris dan Artinya

Hi English learners, kalian pastinya sudah tak asing lagi bukan dengan unggas yang satu ini? Unggas yang kerap menjadi hidangan utama bagi manusia ini memang memiliki salah satu jenis unggas yang paling familiar. Oleh karena sudah tak asing lagi, banyak pelajar yang menjadikan hewan ini sebagai bahan penulisan text report berbentuk deskripsi ayam dalam Bahasa Inggris.

Deskripsi ayam dalam Bahasa Inggris

Deskripsi ayam dalam Bahasa Inggris, image by freepik.com

Nah, jika kamu kebetulan salah satu yang sedang mencari referensi mengenai penulisan deskripsi ayam dalam Bahasa Inggris, langsung saja simak contoh dan terjemahannya berikut ini.


Deskripsi Ayam dalam Bahasa Inggris

Chicken

One of the most widely domesticated fowls is the chicken. People worldwide raise it for its meat, eggs, and feathers. Its ancestor is the wild red jungle fowls.

The chicken has heavy bodies and short wings. This physical feature makes it hard for it to fly for a long distance. Its legs and toes are adapted for running and scratching. It has a short, stout, curved beak. The male, called a rooster, typically has brightly colored feathers. It can be red, brown, blue, white, black, or other colors. The female, called a hen, has pale and monotone feathers color, such as black, brown, and white. Both male and female have a pair of wattles. It is a skin that hangs from the throat. They also have a comb, which is skin that sticks up from the top of their head.

Farmers usually keep chickens inside the chicken coop or large, modern building. These caged chicken usually feed on corn and other grains. Some farmers keep their chicken in the backyard and allow them to roam free outdoors. Free range chickens will feed on almost everything, starting from worms, insects, seeds, small creatures, and many others. These chickens usually roost inside at night.

The hen can lay more than 200 eggs a year. If a hen mates with a rooster before laying eggs, these eggs will be fertilized and able to develop into chicks. But the hen will keep laying eggs without mating. These eggs are the eggs that people eat.


Arti Terjemahan Deskripsi Ayam dalam Bahasa Inggris

Ayam

Salah satu unggas yang paling banyak dipelihara adalah ayam. Orang-orang di seluruh dunia memeliharanya untuk diambil daging, telur, dan bulunya. Leluhurnya adalah ayam hutan merah liar.

Ayam memiliki tubuh yang berat dan sayap pendek. Ciri fisik ini membuatnya sulit untuk terbang dalam jarak yang jauh. Kaki dan jari kakinya beradaptasi untuk berlari dan mengais. Paruhnya pendek, kokoh, dan melengkung. Pejantan, disebut ayam jago, biasanya memiliki bulu berwarna cerah. Bisa merah, coklat, biru, putih, hitam, atau warna lain. Betina, disebut induk ayam, memiliki warna bulu pucat dan monoton, seperti hitam, coklat, dan putih. Baik pejantan dan betina memiliki sepasang pial. Ini adalah kulit yang menggantung dari tenggorokan. Mereka juga memiliki jengger, yaitu kulit yang menjulur dari atas kepala mereka.

Peternak biasanya memelihara ayam di dalam kandang ayam atau bangunan besar dan modern. Ayam yang dikurung ini biasanya memakan jagung dan biji-bijian lainnya. Beberapa peternak menyimpan ayam mereka di halaman belakang dan membiarkan mereka berkeliaran di luar. Ayam yang berkeliaran ini akan memakan hampir semua hal, mulai dari cacing, serangga, bijian, makhluk-makhluk kecil, dan banyak lainnya. Ayam-ayam ini biasanya bertengger di dalam pada malam hari.

Ayam betina dapat bertelur lebih dari 200 butir setahun. Jika ayam betina dengan ayam jantan kawin sebelum bertelur, telur ini akan dibuahi dan dapat berkembang menjadi anak ayam. Tetapi induk ayam akan tetap bertelur tanpa kawin. Telur-telur inilah telur yang dimakan oleh orang-orang.

Baiklah, itu tadi salah satu contoh report text yang berisi tentang deskripsi ayam dalam Bahasa Inggris beserta artinya yang bisa kamu jadikan referensi untuk tugas. Jika kamu mencari referensi lain mengenai teks deskriptif, teks report, grammar dan tenses dalam Bahasa Inggris, kamu bisa menemukannya lebih banyak di laman daftar isi ContohText yang telah kami sediakan.